15 Agustus 2016

Gembala Yang Baik

Gembala Yang Baik

Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya" (Yohanes 10:10)
Gambaran Allah sebagai gembala yang baik membawa pengertian kepada kita bahwa Allah sangat mempedulikan kita. Dari kitab Kejadian 48:15 sampai Wahyu 7:17, Allah menyatakan diri-Nya sebagai gembala umat-Nya. Bahkan Mazmur 23 merupakan salah satu pasal favorit orang Kristen, melukiskan Allah sebagai gembala dengan bahasa yang begitu indah. 
Sebagai gembala yang baik tidak saja melindungi mereka dari setiap serangan binatang buas, tapi juga rela mati untuk membela para dombanya. Yesus berkata: "Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya" (Yohanes 10:10). Bukankah salib yang sering kita lihat, menghiasi dinding-dinding rumah orang Kristen adalah bukti nyata bahwa Yesus telah disalibkan sebagai wujud kasih-Nya kepada kita? 
Tidak cukup sampai di sini saja, gembala yang baik akan menuntun kita ke padang yang berumput hijau, ke air yang tenang dan sejuk, mengenyangkan dan memuaskan kita. Gambaran ini semakin membuka pikiran kita bahwa Allah peduli dengan segala keperluan kita. Percayakah bila gembala yang baik tidak akan membiarkan ada diantara domba-dombanya yang kurus, kekurangan gizi ? Dan apabila ada yang tersesat, gembala yang baik akan terus mencari domba itu sampai ditemukannya. Lihatlah ekspresi kegembirannya saat ia menemukan domba yang hilang itu (Lukas 15:1-7)!
Kita harus mengubah pola berpikir kita yang lama tentang Allah. Taruhlah dan ukirlah dengan nyata di dalam loh hati kita bahwa Dia bukan sekedar Allah bagi kita saja, tapi juga gembala yang baik. Bila kita dalam kesesakan dan menghadapi jalan buntu, janganlah putus asa atau putus pengharapan, tetapi percayalah bahwa pemeliharaanNya sungguh sempurna atas hidup kita, sebaba Allah turut bekerja dalam segala untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, amin.
Sumber: http://www.bethanygraha.org

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cna certification